Inovasi Pembelajaran TUBE LAKOS Pada Permainan Scrabble

 Sahabat, sebuah karya akan dikenang seseorang jika kita tuangkan dalm tulisan. Kali ini aku ingin berbagi pengalaman sebuah karya inovasi pembelajaran yang kemudian aku dipanggil kembali pada tahun 2017 ke Batam kembali untuk mengikuti ajang Inovasi Pembelajaran. Inovasi aku beri judul Tube Lakos untuk menambah perbendaharaan kosakata. Hasil karya aku ini juga sahabat, dibuat pada jurnal LPMP Bengkulu. Saat itu aku dibimbing oleh Bunda Saadah Ridwan sebagai Kepala LPMP Bengkulu. 

Rancangan Karya Inovasi Pembelajaran TUBE LAKOS Pada Permainan Scrabble

Alat peraga atau media dalam penelitian ini dinamakan media Tube Lakos dalam permainan Scrabble. Selama ini barang bekas dianggap yang terbuang dan tidak berguna lagi tapi sekarang barang bekas dapat bermanfaat dan indah dalam pandangan. Adapun pemanfaatan barang bekas sebagai media untuk pembuatan Tube Lakos dalam permainan Scrabble adalah sebagai berikut:


Tahap 1 : Siapkan alat dan bahan yang akan digunakan (tutup botol bekas,  kardus, kertas, lem, gambar kosakata).


Tahap 2 : Bersihkan tutup botol bekas dan jemur untuk proses pengeringan.


Tahap 3 : Mulailah membuat kosakata berdasarkan huruf abjad A -  Z (Kata bisa dimulai menggunakan kata benda, kata sifat dan kata kerja, seperti contoh : 

                                          A : Apple (kata benda)

                                          B : Beautiful (kata sifat)

                                          C : Cook (kata kerja)


Tahap 4 : Menempel kosakata di tutup botol bekas.


Tahap 5: Menempel kosakata yang sudah selesai dari huruf abjad A – Z diatas kardus yang mana pola penempelan berupa permainan Scrabble.


Permainan Scrabble Menggunakan Tube Lakos




Sahabat, dengan permainan scrabble ini ternyata dapat menambah perbendaharaan kosakata siswa, sehingga siswa lebih berani untuk berbicara Bahasa Inggris.


Terima kasih ya sahabat, masih tetap setia di laman blogku ini.


#guruberbagi

#gurupenggerak


 


Komentar